ETS PBKK

EVALUASI TENGAH SEMESTER PBKK


Aaron Astonvilla Rompis
05111840000131

1. Sebutkan aplikasi POS yang biasa dipakai di masyarakat?

Salah satu aplikasi POS yang biasa digunakan di masyarakat adalah Moka POS. Moka adalah perusahaan rintisan Software as a Service dari Indonesia dan bergerak di ranah aplikasi kasir. Produknya mengakomodir 3 tipe bisnis utama, yaitu makanan dan minuman, ritel, dan layanan. Jadi, Moka Pos sendiri biasa digunakan terlebih pada restoran dan cafe-cafe.


2. Fitur apa saja yang ada di dalam aplikasi tersebut , buatlah screenshotnya dan jelaskan?


a. Pemilihan Berbagai Pembayaran
Di Moka POS, kita bisa melakukan pembagian beberapa metode pembayaran, seperti pembayaran via E-Wallet, kartu kredit, kartu debit, dll. Jadi, setiap transaksi akan dicatat metode pembayarannya.

b. Mengirim receipts via email
Moka POS juga bisa mengirim setiap receipts transaksi yang terjadi pada usaha kita via email yang telah di daftarkan sebelumnya, atau pun bisa juga via SMS.

c. Bisa connect >1 perangkat
Selain itu, Moka POS bisa digunakan oleh lebih dari 1 orang (perangkat) dalam waktu yang bersamaan tanpa mengganggu aktivitas antar pengguna nya.

d. Memiliki Akun Role Berbeda-beda
Setiap akun yang dapat mengakses sebuah POS dari usaha kita bisa diberikan role dan hak yang  berbeda-beda sesuai kebutuhan, seperti akses untuk melihat, akses untuk mengubah, dll.

e. 1 Moka POS, banyak outlet
Jika kita memiliki banyak usaha (outlet), tak perlu device yang berbeda- beda per usahanya untuk masalah POS. Moka POS dapat menyimpan beberapa data login usaha yang pastinya memudahkan kelancaran bisnis.

f. Table Management
Fitur table management memudahkan untuk mengatur serta melihat posisi-posisi meja (Food n Beverages Business), serta mengatur apakah sebuah meja sedang ditempati atau tidak, serta bisa diberi waktu/lama seorang pelanggan berada di meja tersebut.

         
    







3. Rancangan UI Aplikasi POS
a. Dashboard Menu

b. Konfirmasi Pembayaran 

c. Pembayaran Berhasil

d. Riwayat

e. Riwayat (Detail Transaksi)

f. Menu Management

g. Menu Management (Tambah Menu)

h. Menu Management (Edit Menu)

i. Inventory

j. Inventory (Tambah Menu)

k. Inventory (Edit Menu)

l. Inventory (Hapus Menu)

4. Implementasi Aplikasi POS dengan menggunaka Framework .NET
a. Dashboard Menu
Berfungsi untuk tampilan menu pemesanan, pembayaran, metode pembayaran, dan total pembayaran customer

b. Konfirmasi Pembayaran
Halaman tersebut menampilkan detail pesanan yang dipesan terdiri dari nama pemesan, nama makanan/minuman, jumlah kuantitas, harga per item, jumlah harga item, total pembayaran, pembayaran customer, dan uang yang harus dikembalikan

c. Pembayaran Berhasil
Pada halaman pembayaran berhasil menampilkan pop-up view yang menunjukkan pembayaran customer telah berhasil.

d. Riwayat
Pada halaman riwayat menampilkan daftar transaksi customer pada tiap tanggal, nama customer, dan bisa melakukan pencarian setiap transaksi.

e. Riwayat (Detail Transaksi)
Menampilkan detail transkasi setiap customer yang melakukan transkasi sehingga data yang ditampilkan adalah nama customer, nama item yang dipesan, harga item, jumlah kuantitas item, jumlah harga item, total pembayaran, pembayaran customer, dan uang yang harus dikembalikan

f. Menu Management
Berfungsi untuk mengelola menu yang akan ditampilkan dengan data yang dipakai adalah nama menu dan harga menu

g. Menu Management (Tambah Menu)
Berfungsi ketika terdapat menu baru dari suatu restoran yang perlu ditambahkan pada database sehingga data yang dipakai adalah nama makanan, harga, dan jenis menu.

h. Menu Management (Edit Menu)
Berfungsi ketika mengubah/mengganti data menu bila terjadi perubahan atau kesalahan pada database sehingga data yang dipakai adalah nama makanan, harga, dan jenis menu.

i. Inventory
Berfungsi untuk menampilkan daftar bahan apa saja untuk kebutuhan menu makanan maupun minuman sehingga data yang diperlukan adalah nama bahan, kuantitas, satuan, harga satuan, dan jumlah harga.

j. Inventory (Tambah Menu)
Fitur yang berfungsi ketika terdapat bahan baru dari suatu restoran yang perlu ditambahkan untuk menjaga ketersediaan bahan baku makanan maupun minuman. Data yang diperlukan yaitu nama bahan, kuantitas, satuan, harga satuan, dan jumlah harga.

k. Inventory (Edit Menu)
Fitur yang berfungsi ketika mengubah/mengganti data bahan bila terjadi perubahan atau kesalahan pada database sehingga data yang dipakai adalah nama bahan, kuantitas, satuan, harga satuan, dan jumlah harga.

l. Inventory (Hapus Menu)
Fitur yng berfungsi untuk menghaspus data bahan yang sudah habis ketersediaanya.

5. Tutorial pembuatan aplikasi beserta demo penggunaan di Youtube serta dokumentasi di Blog.

Berikut tutorial dan demo penggunaan Aplikasi Point of Sale kelompok kami.



Comments

Popular posts from this blog

Perbedaan Pemrograman Terstruktur dan Pemrograman Berorientasi Objek

Tugas 7 PBKK - CRUD

Tugas Project Management Scope